Selamat Memperingati Hari Pahlawan 10 November 2022 Kobarkan Semangat Pahlawan untuk Gapai Cita dan Harumkan Indonesia
Selamat dan Sukses atas Raihan Akreditasi Unggul untuk Program Studi Tadris Fisika Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan
Selamat Hari Sumpah Pemuda Bersatulah wahai pemuda, Kemajuan bangsa Indonesia ada di genggamanmu.
Selamat Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW Semoga amal baik Rasulullah Muhammad SAW menginspirasi kita dan membawa kita menuju kehidupan yang penuh berkah
Selamat Kemerdekaan Indonesia yang ke-77 Lekas pulih Bangsaku, mari Bangkit dan Bersatu untuk Menjadi Bangsa yang Kuat

Post Page Advertisement [Top]

IAIN Batusangkar Sukses Selenggarakan the Third International Seminar on Education (ICoE-3)

Batusangkar, 12/09/18 - Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIN Batusangkar, sukses selenggarakan seminar internasional yang bertemakan “Teachers in the Digital Age”. Konferensi yang dilaksanakan pada tanggal 12 s/d 13 September di Hotel Emersia and Resort Batusangkar ini dihadiri oleh praktisi, dosen, guru, dan mahasiswa dari berbagai institusi.
Hadir sebagai keynote speaker Prof. Dr. Fasli Jalal, Sp.GK., Ph.D, mantan Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia, yang merupakan putra Lintau Tanah Datar. Hadir pula beberapa pakar bidang Pendidikan dari luar negeri seperti. Prof. Dr. Diana Lea Baranovich Shoup (California Southern University, USA), Prof. Dr. Rosly Jaafar (Universiti Pendidikan Sultan Idris, Malaysia), Gerardine M. Rilles, M.I.T. (Arrelano University, Philippines), Dr. A. Gumawang Jati, MA. (Institut Teknologi Bandung, Indonesia), dan Dr. Rita Erlinda, M.Pd (IAIN Batusangkar, Indonesia). 
Kegiatan konferensi internasional ini dibuka langsung oleh Rektor yang diwakili Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan, Dra. Desmita, M.Si. dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di Sumbar Kabupaten Tanah Datar Kota Budaya.
“Ini adalah gagasan dan terobosan baru dalam menghadapi dunia digital hari ini, dan juga untuk mewujudkan institusi yang mengusung visi “integratif dan interkonektif dalam keilmuan, berkearifan lokal, dan bereputasi global”. Dan juga menggapai Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri yang terkemuka di Sumatera Barat, bahkan Indonesia”.

Lebih lanjut Wakil Rektor menerangkan pendidikan yang serba digital yang ditandai dengan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) kini sedang marak di tengah masyarakat Indonesia. Menghadapi fenomena tersebut, dirasa perlu untuk melahirkan wawasan baru terkait dengan profil guru pada jaman digital yang serba instan, praktis, dan cepat. Maka dari itu, IAIN Batusangkar sengaja mendatangkan pakar-pakar pendidikan dari luar negeri maupun dalam negeri.
Sementara itu Dekan FTIK IAIN Batusangkar, Dr. Sirajur Munir, M.Pd, berujar bahwa konferensi internasional kali ini adalah yang ke 3 yang dilakukan secara tahunan. Lebih lanjut beliau mengungkapkan bahwa kegiatan ini dihadiri oleh 53 orang pemakalah yang membentangkan hasil riset dan pemikiran mereka pada hari kedua. (dn/fitri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]